Inilah 3 Manfaat Perjodohan Dalam Islam Yang Perlu Kita Tahu.

shares |

Wahai pemuda muslim, muslimah sahabat Blognya Keluarga Sakinah, membicarakan masalah jodoh seakan tak pernah ada habisnya. Walaupun kita semua tahu bahwa jodoh kita telah ditetapkan oleh Allah SWT. Kita semua pasti berjodoh, semua pasti sudah disiapkan jodohnya. Yang masih menjadi misteri terutama bagi yang masih jomblo, siapa jodohnya? Selain itu juga bagaimana cara menjemput jodoh tersebut. Kali ini kami sedikit membahas terkait dengan Inilah 3 Manfaat Perjodohan Dalam Islam Yang Perlu Kita Tahu.
manfaat perjodohan dalam islam, keuntungan dijodohkan, dijodohkan orang tua menurut islam

Di sini cara menjemput jodoh ada bermacam-macam, ada dengan cara pacaran, TTMan (berteman tapi mesra, berteman tapi bertindak seperti dengan pacarnya), ta'aruf dan dengan cara dijodohkan. Zaman modern gini, masih dijodohkan? Wah, kayak zamannya Siti Nurbaya saja. Eits, jangan seperti itu dulu, karena ternyata dibalik perjodohan-perjodohan itu ada banyak manfaatnya lho. Entah itu perjodohan lewat orang tuanya, lewat saudaranya, atau lewat ustadz atau ustadzah.

Jika proses ta'aruf  ini sudah terasa tidak asing di kalangan kita, bahkan di kalangan artis, mereka memilih untuk ta'aruf. Namun untuk proses dijodohkan memang masih terasa asing di zaman ini. Walaupun kita juga tahu zaman sekarang sudah sangat jarang orang tua yang menjodohkan anak-anaknya. Mereka cenderung sudah memberi kebebasan pada putra putrinya untuk memilih jodohnya sendiri. Namun masih ada juga orang tua yang menjodohkan putranya.

Oke para jomblowan, jomblowati, para muslim, muslimah tak perlu berpanjang lebar dalam pembahasan kali ini. Sebenarnya apa saja sih manfaat perjodohan dalam Islam? Keuntungan dijodohkan? Bagaimana jika dijodohkan orang tua menurut Islam? Yuk mari kita bahas bersama di bawah ini.

1. Jelas Kualitas Dirinya

Yah, dengan dijodohkan maka telah jelas kualitas diri orang tersebut. Karena sudah jelas bahwa mereka yang menjodohkan telah memilihkan dan mempertimbangkan sesuai dengan kualitas dirinya, baik dari segi agamanya, segi intelektualnya maupun dari segi finansialnya. Jika orang jawa mengatakan dengan mempertimbangkan bebet bobot dan bibitnya.

Mereka yang telah dekat dengan agama, cenderung mengamalkan ajaran agama Islam dengan baik, akan dijodohkan dengan orang yang bagus pula agamanya. Mereka tak akan mungkin dijodohkan dengan orang yang agamanya masih kurang. Mereka yang menempuh pendidikan tinggi akan dijodohkan dengan orang yang setara pendidikannya, kalaupun dibawahnya, tidak akan terpaut jauh. Selain itu juga akan dipertimbangkan finansialnya, tentunya mereka akan memilihkan yang teah mapan dan dipandang mampu untuk memenuhi segala kebutuhan hidupnya setelah menikah.

2. Tak Perlu Mencari

Dengan dijodohkan sudah pasti kita tak perlu mencari lagi calon jodoh kita, kita tak perlu lagi susah-susah mencari pacar atau teman dekat yang kelak dijadikan pasangan kita. Kita cukup melakukan aktivitas harian seperti biasanya, hidup kita pun tetap tenang dan santai. Kita bisa melakukan segala aktivitas dengan penuh kebebasan tanpa harus terikat terlebih dahulu dengan ikatan pacaran. Karena ternyata mereka yang berpacaran tidak selamanya bebas dan bahagia. Selain itu juga mengurangi maksiat dalam berpacaran. Ini yang menjadi salah satu manfaat perjodohan dalam islam.

Dalam upaya menghindari maksiat dalam berpacaran, sahabat semua juga bisa menempuh jalur ta'aruf dalam menjemput jodohnya. Apa itu ta'aruf dan seperti apa pelaksanaan ta'aruf bisa kita pelajari bersama di sini, PENGERTIAN TA'ARUF DALAM ISLAM DAN TATA CARA TA'ARUF YANG PERLU KITA PELAJARI.

3. Restu Orang Tua

Manfaat perjodohan yang ketiga adalah jelas adanya restu dari orang tua. Restu dari orang tua ini sangatlah penting dalam menunjang kehidupan kita kelak, kehidupan rumah tangga kita kelak. Dengan restu dari orang tua, otomatis keberkahan dari Allah bisa kita raih. Namun tanpa restu dari orang tua, mustahil akan ada keberkahan dalam rumah tangga. Karena kita sendiri juga tahu ya bahwa Ridha Allah berada pada ridha orang tua kita.

Dengan restu dari orang tua juga kita akan mudah menjalin komunikasi dengan mereka, baik komunikasi dari calon suami kita dengan orang tua kita maupun komunikasi dari diri kita dengan mertua kita. Dengan jalan perjodohan ini, konflik antara mertua dan menantu pun sangat sedikit sekali dijumpai. Hal inilah yang menjadi salah satu keuntungan dijodohkan oang tua menurut Islam.

Buat para jomblowan dan jomblowati kami sarankan untuk mempelajari juga tentang yang satu ini, BAGI YANG BELUM NIKAH, INILAH  KEUNTUNGAN MENIKAH MUDA DALAM ISLAM.

Demikianlah 3 manfaat perjodohan dalam Islam. Walaupun di sini kami hanya mengungkapkan 3 manfaat saja, namun dari ketiga manfaat tersebut sangatlah penting dan urgen keberadaannya. Jadi buat para jomblo dan jomblowati janganlah berkecil hati atau marah terlebih dahulu misalkan ternyata kita dijodohkan. Jangan langsung menolak mentah-mentah karena terbawa emosi, namun perlu dipertimbangkan dengan sematang mungkin dan sebaik mungkin ketika kita ditawari untuk dijodohkan. Pikirkan dengan hati yang dingin dan mintalah petunjuk pada Allah semata serta pertimbangan dari keluarga.

Artikel Yang Berkaitan, Baca Terusannya

0 comments:

Post a Comment